MediaTek Perkenalkan SoC Kompanio Untuk Chromebook

chromebook.jpg
November 21, 2022
Share

SoC Kompanio 520 dan 528 diresmikan oleh MediaTek untuk perangkat Google, Chromebook. Namun untuk entry level, bukan level mid atau high-end.

Walaupun begitu, peresmian dua SoC dari pabrikan China tersebut tetap menjadi sebuah kabar gembira, karena ekosistem Google yang satu ini kian dilirik dan semakin menarik, setelah sebelumnya Google membawa kompatibiltas aplikasi Android dan Google Play ke Chromebook.

MediaTek mencatatkan nama mereka sebagai pembuat chip terkemuka untuk Chromebook bertenaga ARM. Pengumuman ini dimaksudkan untuk “membawa Chromebook masuk ke level berikutnya.”

Peningkatan efisiensi daya, kinerja yang cepat, dan konektivitas yang andal adalah inti dari pengalaman pengguna yang luar biasa, dan itulah yang dihadirkan oleh chipset Kompanio baru MediaTek.

Adam King, VP dan GM, Unit Bisnis Komputasi Klien di MediaTek

Kompanio 520 & 528

Dikutip dari Gizmochina, Chip MediaTek Kompanio 520 dan 528 menggunakan dua inti ARM Cortex-A76 dari delapan inti total. 520 memiliki kecepatan clock 2.0GHz, sedangkan 528 memiliki kecepatan clock 2.2GHz. Bersamaan dengan itu, chip tersebut juga hadir dengan GPU dual-core yang ditingkatkan dan APU terintegrasi untuk meningkatkan kinerja yang didukung AI.

MediaTek menambahkan fitur display yang lebih baik, SoC Kompanio 520 dan 528 ini memiliki dukungan untuk layar Full HD+ dengan resolusi layar 2520 x 1080 piksel dan dukungan untuk menambahkan layar Full HD sekunder dengan resolusi layar 1920 x 1080 piksel.

Selain display, keduanya juga dibekali dengan dukungan RAM LPDDR4x dan eMMC 5.1. Sektor kamera tidak luput dari perbaikan, yaitu adanya dukungan sensor kamera hingga 32 megapixel dengan perekaman video FHD 60fps.
Suara yang dihasilkan akan sangat jernih karena pemrosesan mikrofon sangat baik berkat adanya HiFi-5 pada kedua SoC ini. Soal konektivitas, kedua SoC ini dibekali dengan dukungan WiFi 6 yang merupakan generasi terbaru di kelasnya.

Recommended:  Cloudflare Akan Menyetop Railgun Pada 2024

Chromebook bertenaga MediaTek Kompanio 520 dan 528 kemungkinan akan rilis pada kuartal pertama tahun 2023 mendatang, kita tunggu saja seperti apa kedua SoC besutan MediaTek tersebut; apakah mampu bersaing dengan Intel maupun AMD.