SnackVideo adalah salah satu aplikasi sosial media yang populer di Indonesia, aplikasi ini menduduki peringkat 10 besar Top Apps di Google Play. Aplikasi ini memang tidak seheboh TikTok, namun basis penggunanya cukup besar terutama di kalangan remaja.
Untuk mengunduh video dari Snack, pengguna cukup mengklik ikon di bagian kanan bawah video, nantinya video akan diunduh secara otomatis ke perangkat kita. Sayangnya, video yang diunduh memiliki watermark berupa nama akun dan aplikasi Snack. Selain itu diakhir video ada outro atau penutup dengan logo animasi SnackVideo.
Untuk menghilangkan watermark dan logo animasi SnackVideo, kita dapat mengunduh video menggunakan GetSnackVideo, pertama-tama salin link video yang akan diunduh.
Selanjutnya kunjungi halaman ini dan kita tinggal tempel link yang telah disalin sebelumnya.
Klik tombol Download untuk mulai mengunduh video, proses ini tergantung kecepatan internet pada perangkat Anda.
Inilah video yang berhasil diunduh dengan format .mp4, tanpa watermark & logo animasi SnackVideos.