Review Blackview Tab 9 Indonesia

jpg 20230112 211542 0000.jpg
January 12, 2023
Share

Awal desember 2022 lalu, saya coba beralih dari laptop ke tab, karena tab lebih ringan dan memiliki kapasitas baterai yang lebih besar dari laptop.

Memilih tab hari ini ternyata tidak sesulit yang saya bayangkan, saya sendiri menemukan beberapa pilihan seperti Advan Sketsa, Luna Twinbook, Samsung Galaxy A7, Realme Tab dan terakhir ada Blackview yang menyediakan beberapa pilihan tab.

Dari beberapa produk yang tersedia, pilihan saya jatuh pada merk Blackview, karena tergiur dengan harganya yang hanya 2,3 jutaan namun sudah dapat aksesoris seperti flipcase dan keyboard yang bisa dibilang jarang ditemukan pada tab di rentan harga tersebut.

Blackview Tab 9 punya kemiripan dengan Advan Sketsa 2, saya berpikir akan mudah nantinya kalau mau membeli aksesoris seperti temper glass atau flipcase, karena bentuk fisiknya memang mirip sekali.

Spesifikasi

Kita akan bahas terlebih dahulu spesifikasi singkat dari Blackview Tab 9 (data ini berdasarkan sumber dari Kimovil).

Model Unisoc Tiger T610
CPU 2×1.8 GHz Cortex A75 + 6×1.8 GHz Cortex A55
Tipe Octa-Core
Nanometer 12 nm
Clockspeed 1.8 GHz
64 Bits Ya
Ukuran Layar LCD IPS, 1920 x 1200px FHD
224 dpi (Medium Density)
GPU ARM Mali-G52 MP2
Penyimpanan 64 GB, Hybrid SD Card slot ( 2 kartu sim, atau 1 kartu sim & 1 kartu memory)
Kamera 13 MP Kamera Utama (Sony IMX 258), Dual Flash
5 MP Kamera Depan
Wi-Fi 802.11a, 802.11b, 802.11g, 
802.11n, 802.11ac. Dual band 2.4GHz & 5GHz,
Wi-Fi Hotspot, Wi-Fi Direct, Wi-Fi Display
Bluetooth Bluetooth 5.0, A2DP
Baterai 7480 mAh
OS DokeOS_P 1.0 (berbasis Android 10)
Spesifikasi Blackview Tab9 (sumber: Kimovil)

Dari spesifikasi di atas, tab ini merupakan entry level. Tab ini disematkan prosesor Unisoc (sebelumnya Spreadtrum) Tiger T610 memiliki 8 inti dengan dua inti Cortex A75 dengan clockspeed 1,8 GHz, dan enam inti Cortex A55 yang juga memiliki clockspeed 1,8 GHz. Prosesor ini berukuran 12nm, dapat ditemukan pada ponsel dan tab entry level seperti Infinix Hot 11 2022, realme C25Y, realme C21Y, Honor Play 5T, Honor Play 20, Tab Nokia T20 dan lainnya.

Kamera

Bagian ini yang membuat saya tertarik, ya sensor kameranya menggunakan Sony IMX258; kualitasnya cukup, tidak bagus namun tidak terlalu buruk. Walaupun masih banyak noise pada hasil fotonya, kameranya cukup untuk keperluan sekedar foto, bukan foto yang mengutamakan detail karena memang bukan dirancang untuk itu. Sementara di kamera depan, hasilnya tidak terlalu mengecewakan, cukup untuk online meeting atau melakukan panggilan video di WhatsApp, wajah kita masih terlihat cukup jelas walaupun tidak sebagus ponsel. Untuk sensor kamera depan, saya tidak mendapat informasi apapun. Berikut hasil foto kamera depan dan belakang.

Recommended:  Review Arteck Ultra Slim Keyboard Indonesia
exif jpeg 420
Foto di luar ruangan menggunakan kamera belakang
exif jpeg 420
Hasil kamera belakang Blackview Tab 9 di pagi hari
exif jpeg 420
Hasil kamera belakang Blackview Tab 9 di pagi hari
exif jpeg 420
Foto kondisi low-light menggunakan kamera belakang

Anda dapat menilai sendiri hasil kamera belakang dan depan dari tab ini.

Performa

Soal performa, tab ini cukup untuk melakukan tugas-tugas dasar seperti mengetik, browsing, sosial media dan belanja. Tab ini dapat digunakan untuk tugas multitasking seperti menonton youtube dan mengetik secara bersamaan, hal ini akan sangat membantu untuk siswa atau mahasiswa yang sedang mengerjakan tugas. Selain youtube, panggilan video dan online meeting pun dapat dilakukan secara multi-task.

screenshot 20230111 1008072
Panggilan video dan mengetik secara bersamaan

Baterai & Pengisian

Blackview Tab 9 memiliki kapasitas baterai yang besar untuk ukuran tab, yaitu 7480 mAh. Baterai sebesar ini dapat tahan hingga seharian walaupun digunakan untuk menonton YouTube atau Netflix dalam waktu lama (misalnya maraton film). Sayangnya, kapasitas baterai yang besar ini tidak dilengkapi dengan fitur pengisian daya cepat atau fast charging, sehingga pengisian menggunakan charger & kabel bawaan terbilang cukup lama, yaitu sekitar 4,2 jam dari 0 – 100%. Hal ini karena charger bawaannya tidak memiliki daya tinggi. Sedangkan ketika menggunakan charger Acmic CWC01 (10W2.1A) dan kabel GC100 (2.4A), pengisian daya menjadi sedikit lebih cepat yaitu sekitar 3,7 jam dari 0 – 100%.

Sistem Operasi

Blackview Tab 9 menjalankan DokeOS_P 1.0 (berbasis Android 10) yang ringan, namun terlalu banyak bloatware terutama aplikasi-aplikasi Google, untungnya aplikasi-aplikasi ini dapat dinonaktifkan sehingga tidak terlalu mengganggu. Kelebihan lain dari Android 10 pada tab ini yaitu adanya adoptable storage. Adoptable Storage sendiri merupakan fitur yang dikenalkan Google pada 2015 lalu melalui Android 6 (Marshmallow) yang memungkinkan media penyimpanan eksternal (seperti kartu microSD) untuk diformat pada perangkat Android dan menggunakannya sebagai penyimpanan internal permanen.

Tidak semua perangkat yang menjalankan Android 10 mendukung fitur adoptable storage, jadi fitur ini termasuk langka. Untuk menggunakan fitur ini, diperlukan kartu microSD yang memiliki kecepatan baca/tulis tinggi, misalnya kartu microSD Sandisk A2 (r/w 170/100 Mbps) seperti yang saya gunakan pada Tab 9.

Garansi

Karena dijual secara internasional, garansi yang berlaku adalah 12 bulan garansi internasional. Kita diwajibkan mengirimkan produk yang bermasalah ke gudang Blackview di Hong Kong, nantinya akan dicek produk tersebut layak di berikan garansi atau tidak. Apabila layak, pengguna akan diinfokan apakah produknya akan diperbaiki atau diganti baru jika memungkinkan. Namun jika tidak, misal ditemukan cacat karena human error, maka garansi tidak dapat diberikan dan barang akan dikembalikan ke pemiliknya. Jadi harus diperhatikan cara penggunaan dan perawatan barang-barang yang memiliki garansi internasional karena proses klaim yang rumit dan biayanya cukup mahal.

Recommended:  Review Ungu.in, Link Shortener Aesthetic Alternatif Bit.ly

Kelebihan & Kekurangan

Beberapa keunggulan Blackview Tab 9 yaitu:

  • Layar cukup luas yaitu 10.1″, dengan resolusi 1920x1200px. Kerapatan layar 224 dpi
  • Multi-touch, dapat menggunakan stylus pen
  • Mendukung 2 kartu sim, dual standby. Atau 1 kartu sim dan 1 kartu microSD
  • Mendukung adoptable storage, memerlukan kartu memory kelas A2
  • Baterai besar, 7480 mAh
  • Mendukung 5GHz WiFi
  • Pengiriman cukup cepat (sekitar 10 hari) walaupun dikirim dari gudang di China

Sedangkan beberapa kekurangannya yaitu:

  • Sistem operasi stuck di Android 10, tidak ada pembaruan apapun
  • Garansi internasional, jika ingin klaim garansi, kita harus mengirimkan produk ke Hong Kong dengan biaya pengiriman ditanggung oleh kita, selanjutnya biaya pengembalian ditanggung oleh Blackview
  • Tidak ada fast charging, sehingga cukup lama mengisi baterai dengan kapasitas 7480 mAh
  • Stabilitas OS yang kurang bagus, seperti terdapat lag, terkadang layar freeze dan lain-lain (walaupun dapat pulih setelah perangkat di restart)
  • Terdapat biaya cukai, karena dikirim dari luar negeri

Penutup

Itulah review singkat Blackview Tab 9, lengkap dengan spesifikasi, kelebihan dan kekurangannya. Sejauh ini saya tidak menemukan masalah berarti selama menggunakan Blackview Tab 9 ini, soal pengisian daya yang lama bisa diakali dengan membeli charger yang cukup cepat seperti yang saya gunakan (charger Acmic CWC01 dan kabel type-c GC100).

Saya hanya menemukan beberapa masalah stabilitas seperti layar tiba-tiba pixelate atau timbul pixel di layar, layar freeze dan perangkat restart tiba-tiba. Selain itu tidak ada masalah. Saya juga tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut karena memang tidak mengganggu.

Blackview memiliki official store di Lazada dan Amazon. Anda juga dapat membeli produk Tab 9 ini dari situs resmi mereka blackview.hk. Jadi secara internasional, Blackview menjual produknya ke seluruh dunia.