GoDaddy telah merampungkan kesepakatan untuk ‘mencaplok’ startup e-commerce dan penemu Smart Terminal, Poynt, senilai $365 juta.
Mengutip Finextra.com, pada 15 Desember 2020 lalu, perusahaan internet yang GoDaddy yang merupakan registrar domain Internet dan perusahaan hosting web Amerika Serikat mengumumkna akuisisi Poynt, startup yang fokus pada payment, e-commerce dan Point of Sales (POS) berbasis di California. Pada perjanjian ini, GoDaddy akan membayar $320 juta secara tunai dan pembayaran $45 juta sisanya ditangguhkan dengan tunduk pada kinerja dan kondisi kerja tertentu selama tiga tahun. Transaksi tersebut akan diselesaikan pada kuartal pertama tahun 2021.
Integrasi Poynt dengan situs web GoDaddy memungkinkan layanan ecommerce mereka kembangkan melalui WordPress akan mengarah pada peningkatan penjualan dan kepuasan pelanggan untuk bisnis kecil dengan menghubungkan pengalaman belanja offline dan online. Saat ini, lebih dari 100.000 pedagang dengan lebih dari $16 miliar Gross Merchandise Volume (GMV) tahunan menggunakan produk Poynt, yang memungkinkan bisnis untuk menjual dan menerima pembayaran di mana saja.
Setelah akuisisi ini, CEO Poynt Osama Bedier akan bergabung dengan GoDaddy dan memimpin divisi perdagangan yang baru dibentuk.
Artikel Terkait
Apple Menambal Dua Celah Keamanan Dengan Pembaruan macOS Ventura 13.0.1
November 16, 2022
Google blokir fitur RCS pada perangkat yang di root
April 6, 2024
Google Pixel dilarang dijual di Indonesia, karena tidak memenuhi TKDN
November 8, 2024
WP Engine akuisisi NitroPack, plugin optimasi performa untuk WordPress
July 25, 2024
Censys Luncurkan Laporan State of the Internet 2022
September 29, 2022
Aitana, model AI pertama di Spanyol yang berpenghasilan hingga €10.000/bulan
April 18, 2024
Saran artikel ini dibuat oleh Kudatuli Project
InstaWP adalah alat pengembangan web yang memungkinkan pengguna untuk membuat dan meluncurkan situs WordPress dengan cepat