1df9ffb2.png 1df9ffb2.png

Cara Membuat Bootable USB Installer Windows 11

Windows 11 adalah versi terbaru OS Windows yang diumumkan pada 24 Juni 2021 lalu. OS besutan Microsof ini merupakan penerus Windows 10 yang telah dirilis pada 2015. Windows 11 membawa banyak pembaruan diantaranya UI yang lebih segar dan modern, sistem yang lebih stabil dan lainnya.

Upgrade dari Windows 10

Pengguna Windows 10 dapat langsung memperbarui sistemnya dari Windows Update atau Windows 11 Assistance.

ISO Windows 11

Unduh ISO Windows 11

Windows 11 dapat diunduh secara gratis dari web resmi Microsoft. Seperti pendahulunya, Windows 11 dapat diuji coba selama 180 hari kedepan, dan memerlukan kode lisensi/aktivasi setelah masa uji coba berakhir.

Membuat Installer Windows

Windows 11 dapat di install melalui USB atau DVD melalui aplikasi Windows 7 USB DVD Download Tool. Berikut langkah-langkah membuat membuat installer Windows:

  1. Sebelum menggunakan USB DVD Download Tool, aktifkan Net.FX 3.5 melalui Control Panel > Uninstall a Program > Turn Windows features on or off, kemudian ceklis .NET Framework 3.5 (including .NET 2.0 & 3.)
    bda51dae
  2. Unduh dan pasang Windows 7 USB DVD Download Tool disini, installer ini hanya mendukung versi 32-bit. Untuk membuatnya kompatibel dengan versi 64-bit, salin file bootsect.exe yang ada di folder 64-bit support ke folder C:\Users\<username>\AppData\Local\Apps\Windows 7 USB DVD Download Tool (username adalah nama akun Anda)
  3. Jalankan aplikasi Windows 7 USB DVD Download Tool, pilih ISO Windows 11.
    df7daa1b

    Kemudian pilih media yang akan digunakan (USB atau DVD).

  4. Tunggu sampai proses pembuatan installer selesai.
  5. Mulai ulang, masuk ke installler Windows 11 menggunakan media yang telah dibuat sebelumnya.
  6. Selesaikan langkah-langkah instalasi sesuai panduan yang ada.
  7. Selesai.

Penutup

Itulah beberapa langkah mudah dalam membuat USB installer Windows 11, cara ini sebenarnya untuk Windows 7, namun ternyata dapat digunakan untuk membuat installer Windows yang lebih baru. Untuk dapat mendukung 64-bit, diperlukan sedikit trik agar kompatibel.


Kami dapat menghasilkan komisi dari produk atau layanan yang Anda beli menggunakan tautan dari situs web kami, selengkapnya.

Anda dapat mendukung situs ini agar tetap aktif dan terus memberikan dampak positif bagi pembaca.

Kritik, saran? Klik tombol



Artikel Terkait

Saran artikel ini dibuat oleh Kudatuli Project


ShopBack

ShopBack adalah aplikasi dan situs web yang memberikan cashback dan promo kepada pengguna yang berbelanja online

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *